Tempatnya tips dan trick, software gratis, antivirus review dan software review.

Download Opera 10.50

Baru saja Opera meluncurkan browser versi terbarunya yaitu Opera 10.50 pada tanggal 2 Maret 2010. Seperti biasanya Opera melakukan beberapa perombakan pada browsernya ini, dapat kita lihat dari beberapa versi sebelumnya selalu terjadi perubahan pada sisi desain interface dan juga penambahan fitur-fitur baru. Tak tanggung-tanggung pada rilis terbarunya kali ini Opera menggunakan slogan “The Fastest browser on earth”.


Fitur
Ok lah, mari kita lihat lebih dalam lagi tentang Opera 10.5 ini. Dari sisi tampilan, Opera memberikan sentuhan efek Glass yang dapat dinikmati di Windows Vista atau Windows 7 kemudian ada juga fitur Visual Tabs yaitu tab-tab yang ada di Opera ini berupa tampilan preview dari isi website.














Lalu Opera 10.5 ini juga sudah mendukung HTML 5 dan CSS3. Masih Seperti pendahulunya, pada versi terbaru ini juga menggunakan Opera Turbo yang dapat mempercepat browsing pada koneksi yang lambat semisal koneksi dial-up, kemudian terdapat fitur Opera Mail yang berfungsi sebagai email client.

Ini dia fitur Opera 10.5 lebih lengkapnya :

  • Opera Turbo, untuk mempercepat browsing internet dengan koneksi internet yang relatif lambat.
  • Opera Unite, untuk berbagi (sharing) konten secara langsung dengan teman tanpa harus upload.
  • Opera Mail, menyertakan langsung email client.
  • Opera Widget untuk desktop.
  • Opera Dragonfly evolved, yang memungkinkan pengembang web untuk melakukan debug JavaScript, menganalisa CSS, DOM, HTTP header secara langsung.
  • Mouse Gesture, mengenali tindakan hanya dengan gerakan mouse.
  • Tampilan baru, termasuk efek Aero Glass untuk windows Vista dan Windows 7.
  • Visual Tabs
  • Speed dial
  • Zoom
  • Content Blocking
  • Download Manager yang mendukung BitTorrent
  • Private Browsing
  • Fraud protection dan validasi sertifikat ( Extended Validation Certificates (EV) )
  • Kecepatan yang bertambah dengan Engine baru (disebut Carakan). Opera mengklaim sampai 7x lebih cepat dari pendahulunya.
  • Mendukung HTML5, CSS 2.1 dan CSS3
  • Tampilan di layar yang lebih baik (jelas dan lembut) dengan Vega Graphics Library


Itulah fitur-fitur terbaru dan penyempurnaan pada Opera 10.50 ini. Menurut saya Opera terbaru ini lumayan bagus, dengan tampilan baru yang semakin simple dan mudah dipakai.

Download
Opera 10.50 dapat didownload di lokasi berikut : http://www.opera.com/browser/download/
Labels: Download, Software

Thanks for reading Download Opera 10.50. Please share...!

0 Comment for "Download Opera 10.50"

Back To Top